Kegiatan ini merupakan sebuah posisi strategis yang akan mendatangkan berbagai pengguna IT se-Aceh
Dalam perkembangan global saat ini, di Indonesia khususnya Aceh, yang dimana semua permasalahan makin kompleks. Terutama dalam hal sains dan teknologi, setiap orang dituntut untuk memperkuat diri dalam hal penguasaan bidang sains dan teknologi.
Era pasar bebas yang cenderung menciptakan kompetisi yang ketat mendorong untuk setiap orang untuk memiliki skill yang menunjang dalam penciptaan lapangan pekerjaan, dibutuhkan kemampuan untuk bisa menguasai teknologi yang semakin hari semakin berkembang dan semakin canggih.
Salah satu upaya yang dilakukan untuk memanfaatkan perkembangan teknologi secara optimal adalah dengan diselenggarakannya seminar Aceh Smart City “Seminar Informasi dan Teknologi” yang tentunya sangat dibutuhkan.
Aceh Smart City merupakan kegiatan seminar Teknologi Informasi sekala nasional yang akan digelar di Kampus Politeknik Aceh, yang menghadirkan Pakar Telematika Asia Tenggara Onno W. Pubo sebagai Pemateri utama kegiatan ini dilakukan oleh lintas Komunitas IT se-Aceh yang memfokuskan kepada layanan terpadu murah dan tetap guna.
Pembahasan Seminar Aceh Smart City:
- Hacking Open BTS : Komunikasi Tanpa Batas
- Web Security : Learn and Protect Your System More
Kegiatan seminar ini akan dilaksanakan pada:
- Hari / Tgl : Minggu, 25 Januari 2015
- Waktu : 08.00 – 17.10
- Tempat : Gedung Aula Politeknik Negeri Banda Aceh
Lihat video :